Home Berita Taklukkan PSKC 2-1, Bakri Siddiq Hadiahkan Bonus Rp20 Juta untuk Pemain Persiraja
BeritaHeadline

Taklukkan PSKC 2-1, Bakri Siddiq Hadiahkan Bonus Rp20 Juta untuk Pemain Persiraja

Share
Pj Walikota Banda Aceh bersorak senang, tatkala persiraja berhasil membobol gawang lawan, dalam pertandingan Persiraja Vs PSKC Cimahi dengan skor 2-1, Sabtu (10/09/2022) di Stadion H Dimurtala Banda Aceh. Poto: Digdata/HO
Share

Pj Walikota Banda Aceh, Bakri Siddiq menyaksikan langsung laga kandang Persiraja saat menjamu PSKC Cimahi pada pekan kedua Liga 2 Tahun 2022, Sabtu (10/09/2022) di Stadion H Dimurthala Lampineung.

Pj Wali Kota sempat dibuat deg-degan saat tim asuhan Washiyatul Akmal itu tertinggal duluan lewat sundulan I Nyoman Sukarja pada menit 31.

Namun perlahan, Persiraja berhasil bangkit dan merubah keadaan.

Orang nomor satu di Banda Aceh ini sangat bersyukur karena tim kebanggaan masyarakat Aceh itu berhasil menang 2-1.

Gol penyama kedudukan datang dari tendangan pinalti Zikri Ferdiansyah usai Martunis BA langgar di kotak terlarang oleh pemain PSKC pada menit 50.

Gol balasan tersebut melecut semangat para pemain Persiraja untuk tampil lebih menekan. Di depan sekitar 8000-an penonton yang hadir di Stadion H Dimurthala, Perda Rahman dkk terus menekan tim tamu. Ia tampil impresif bersama Riski Tangse dan Farizal Dillah yang memulai laga dari bangku cadangan.

Tingginya intensitas serangan tuan rumah membuat pasukan Joko Susilo yang nota bene diperkuat sejumlah nama besar seperti Yongki Ariwibowo dan Taufiq Kasrun Cs kewalahan.

Hasilnya, pada menit 90+4, gol kemenangan datang. Berawal dari solorun Riski Tangse di sisi kanan kotak pinalti berhasil memberikan assist ke Martunis BA yang kemudian diselesaikan dengan sebuah sontekan tanpa mampu dibendung kiper PSKC, Hery Prasetyo.

Gol tersebut disambut gegap gempita oleh seisi stadion, tak terkecuali Pj Walikota. Ia pun memberikan standing applaus untuk perjuangan pemain yang telah memberikan kemenangan.

Usai laga, Bakri Siddiq menyampaikan apresiasi kepada seluruh pemain, tim pelatih dan official.

Ia secara pribadi memberikan bonus untuk pemain sebesar Rp20 juta.
“Saya secara pribadi memberikan bonus Rp20 juta untuk pemain,” ujarnya.

Ia berharap bonus tersebut dapat melecut semangat juang dan motivasi pemain untuk meningkatkan peforma dalam mengarungi laga-laga selanjutnya dengan kemenangan. (Yan)

Share
Related Articles
BeritaNews

Wali Kota Illiza: ASN Dilarang Merokok di Lokasi KTR

Wali Kota Banda Aceh, Illiza Sa’aduddin Djamal, kembali menegaskan pentingnya penerapan kawasan...

Proses Penyaringan Minyak Nilam di Laboratorium ARC-USK Banda Aceh.
BeritaHeadlineNews

Ekspor Langsung dari Aceh, Nilam Aceh Tembus Pasar Eropa

Setelah satu dekade melakukan ekspor melalui pelabuhan Belawan, Sumatera Utara, Lembaga Atsiri...

BeritaHeadline

603 Paket MBG Untuk Siswa MTsN 4 Banda Aceh

Madrasah Tsanawiyah (MTsN 4) Banda Aceh, menjadi salah satu sekolah di Gampong...

Erick Tanjung - Dok Kompas
BeritaNews

Komite Keselamatan Jurnalis:  Serangan Digital ke TEMPO Adalah Pembungkaman Kebebasan Pers

Komite Keselamatan Jurnalis (KKJ) mengecam keras serangan digital berupa Distributed Denial of...