Home Berita Ini Indahnya Lhok Rukam, Destinasi Wisata Alami di Aceh Selatan
BeritaHeadline

Ini Indahnya Lhok Rukam, Destinasi Wisata Alami di Aceh Selatan

Share
Suasana Pantai Lhok Rukam, Kec Tapaktuan, Kabupaten Aceh Selatan. Poto : Kausar/Digdata.id
Share

Berlokasi di teluk samudera Hindia yang berhadapan langsung dengan lembah gugusan bukit barisan, desa Lhok Rukam kecamatan Tapaktuan, Kabupaten Aceh Selatan, memiliki keeksotisan tersendiri. Lhok Rukam sejak dulu menarik minat pengunjung baik dari dalam maupun luar kabupaten Aceh Selatan.

Pasca dibukanya destinasi wisata pantai Lhok Rukam beberapa bulan lalu, lokasi ini terus dipadati pengunjung yang ingin menikmati keindahan pesona alam negeri “Tuan Tapa” yang telah masyhur ke berbagai pelosok nusantara. Terlebih lagi di Lebaran Idul Fitri tahun ini.

Sepanjang libur lebaran, destinasi ini menjadi lokasi favorit bagi warga. Disini, pengunjung bisa menikmati aneka kuliner khas yang disajikan para pengelola cafe, tak hanya itu suasana pantai dan pegunungan yang asri menjadi daya pikat tersendiri sehingga pengunjung dibuat lupa waktu.

Seorang pengunjung dari kabupaten Aceh Barat Nila Rafida (26) mengaku baru mengetahui destinasi pantai Lhok Rukam beberapa bulan lalu dan merasa penasaran. Begitu mendapat kesempatan libur lebaran dirinya segera memanfaatkan waktu tersebut dengan memboyong keluarga dan kerabatnya mendatangi destinasi wisata tersebut.

“Aceh Selatan ini memang kaya dengan keindahan panorama alam dengan masing-masing daya tariknya, pantai Lhok Rukam ini sungguh-sungguh menakjubkan, kami sangat puas berwisata disini,” ujarnya, Sabtu (07/05/2022).

Bagi wanita muda ini, daya pikat yang ada di desa Lhok Rukam adalah lokasinya yang sangat strategis disamping sajian menu makanan yang sangat variatif dan harga yang masih terjangkau.

“Fasilitas di sini juga lumayan lengkap untuk destinasi wisata yang masih baru, dimana akses jalan, tempat bersantai, mck dan tempat ibadah juga tersedia dengan baik, hanya saja pesan kami sebagai pengunjung agar tempat penampungan sampah disediakan agar sampah-sampah tidak  dibuang kelaut, kan kasian para nelayan dan ekosistem laut kita,” pesannya.

Warga menikmati suasana lokasi wisata Lhok Rukam, Tapaktuan. Poto : Kausar/Digdata.id

Seorang pengunjung dari Sumatera Utara, Ridwan Silitonga (35) juga mengungkapkan hal yang sama. Dirinya yang kebetulan memiliki kerabat di Aceh Selatan mengaku puas berwisata di pantai Lhok Rukam.

“Puaslah pokoknya bang, hilang rasa lelah kita, sangat recomended pokoknya,” ucapnya sambil menunjukkan dua jempol tangan.

Aceh Selatan, memang menjadi destinasi wisata baru di Aceh. Garis pantai yang indah hingga gugusan pegunungan seolah berlomba-lomba menampakkan keseksiannya yang mengundang wisatawan untuk berkunjung ke Bumi Teuku Cut Ali itu.

Pemerintah kabupaten Aceh Selatan diharap bisa menggali potensi wisata baru untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat agar segera pulih dari pandemi sekaligus menjadi sumber pendapatan asli daerah di kabupaten tersebut. (Yan)

Share
Related Articles
HeadlineJurnalisme Data

Lubang Gelap Emas di Tambang Ilegal 

Suara mesin diesel meraung dari balik hutan lebat. Di balik semak dan...

BeritaNews

AJI, IJTI dan PFI Menolak Program Rumah Bersubsidi bagi Jurnalis

Tiga organisasi profesi jurnalis menolak program rumah bersubsidi dari pemerintah untuk para...

Bentuk rumah minimalis modern (Dok. Shutterstock)
BeritaHeadline

Jurnalis Butuh Kesejahteraan, Bukan Rumah Subsidi

Pemerintah berencana meluncurkan sebuah program yang tampaknya penuh niat baik: menyediakan 1.000...

BeritaNews

Wali Kota Illiza: ASN Dilarang Merokok di Lokasi KTR

Wali Kota Banda Aceh, Illiza Sa’aduddin Djamal, kembali menegaskan pentingnya penerapan kawasan...