Badan Pusat Statistik (BPS) merilis data terbaru provinsi yang paling tidak bahagia selama 2021, berdasarkan indeks kebahagiaan.
BPS mengukur Indeks Kebahagiaan dengan tiga dimensi, yaitu Kepuasan Hidup (Life Satisfaction), Perasaan (Affect), dan Makna Hidup (Eudaimonia).
Indeks Kebahagiaan Indonesia merupakan indeks komposit yang dihitung secara tertimbang menggunakan dimensi dan indikator dengan skala 0: 100. Semakin tinggi nilai indeks menunjukkan tingkat kehidupan penduduk yang semakin bahagia. Sebaliknya, semakin rendah nilai indeks menunjukkan tingkat kehidupan penduduk yang semakin tidak bahagia.
Berangkat dari tiga dimensi tersebut, provinsi yang paling tidak bahagia di Indonesia adalah Banten dengan nilai 68.08, lalu Bengkulu 69.74 dan Papua 69.87. Sedangkan provinsi Aceh masuk dalam 10 besar provinsi, yaitu berada di peringkat 9. Satu tingkat di atas Sumatera Barat.

Sedangkan provinsi yang paling bahagia menurut data BPS di Indonesia adalah provinsi Maluku Utara dengan nilai 76.34, kemudian disusul Kalimantan Utara nilainya 76.33 dan peringkat ketiga adalah Maluku 76.28 nilainya.
Berikut ini adalah data indeks kebahagiaan dari BPS yang berisikan daftar provinsi paling tidak bahagia di Indonesia pada tahun 2021:
Apakah provinsi dengan kemiskinan tinggi, memiliki tingkat kebahagian yang rendah? Termasuk provinsi yang tingkat pengangguran terbuka tinggi memiliki kebahagian yang rendah? Pertanyaan-pertanyaan ini akan terjawab dalam liputan berasis data yang akan diturunkan tanggal 15 setiap bulannya.