Home Berita Foto: Simulasi Penyelamatan Penumpang Kapal
BeritaFotoHeadline

Foto: Simulasi Penyelamatan Penumpang Kapal

Share
Evakuasi penumpang di dalam kapal penumpang. Foto: Irfan/Digdata.ID
Share

Anak buah kapal (ABK) KMP Aceh Hebat 2 mengikuti pelatihan keselamatan Search and Rescue (SAR) di dermaga Pelabuhan Penyeberangan Ulee Lheue, Rabu, 27 Juli 2022. Pelatihan keselamatan tersebut dilakukan untuk melihat kesigapan dan responsibilitas kru kapal dalam melakukan penanganan kondisi darurat, secara khusus di kapal.

General Manager PT ASDP Indonesia Ferry Banda Aceh, Agus Djoko Triyanto mengatakan bahwa pelatihan keselamatan SAR ini merupakan agenda wajib dan rutin diadakan agar seluruh kru siap menghadapi segala keadaan darurat di kapal. Selain itu, tambah Agus, pelatihan keselamatan merupakan mandatory dari International Safety Management (ISM) Code.

Pelatihan keselamatan di kapal rutin dilakukan setiap tahun dengan tema atau kondisi yang berbeda-beda. Untuk kali ini kami fokus bagaimana menangani kecelakaan atau accident yang disebabkan oleh kebakaran sehingga mengakibatkan orang cedera.

Sementara itu Kepala Dinas Perhubungan Aceh, Teuku Faisal mengapresiasi pelaksanaan pelatihan keselamatan SAR oleh PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Banda Aceh ini.

“Simulasi penanganan kondisi darurat dalam pelayaran sangat baik untuk menjamin keselamatan penumpang kapal dan sebagai bentuk komitmen kita bersama ASDP, Basarnas, serta stakeholder terkait dalam memberikan pelayanan keselamatan pelayaran bagi masyarakat pengguna jasa penyeberangan,” ungkap Faisal.

Pelatihan keselamatan di kapal milik Pemerintah Aceh ini turut melibatkan tim Kantor Pencarian dan Pertolongan Nasional (Basarnas) Banda Aceh, personil Pengawasan Operasional (Wasops) Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah I Aceh, Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas pelabuhan (KSOP) Malahayati, Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas II Banda Aceh, serta stakeholder lainnya.

Foto dan teks: Irfan/Digdata.ID

Pelatihan penyelamatan penumpang kapal Aceh hebat 2. Foto: Irfan/Digdata.ID
Tim SAR mengikuti pelatihan penyelamatan penumpang. Foto: Irfan/Digdata.ID
Tim SAR mengikuti pelatihan penyelamatan penumpang. Foto: Irfan/Digdata.ID
Penyelamatan korban tenggelam. Foto: Irfan/Digdata.ID
Evakuasi penumpang di dalam kapal penumpang. Foto: Irfan/Digdata.ID
Tim evakuasi menuju darat. Foto: Irfan/Digdata.ID
Share
Related Articles
HeadlineJurnalisme Data

Lubang Gelap Emas di Tambang Ilegal 

Suara mesin diesel meraung dari balik hutan lebat. Di balik semak dan...

BeritaNews

AJI, IJTI dan PFI Menolak Program Rumah Bersubsidi bagi Jurnalis

Tiga organisasi profesi jurnalis menolak program rumah bersubsidi dari pemerintah untuk para...

Bentuk rumah minimalis modern (Dok. Shutterstock)
BeritaHeadline

Jurnalis Butuh Kesejahteraan, Bukan Rumah Subsidi

Pemerintah berencana meluncurkan sebuah program yang tampaknya penuh niat baik: menyediakan 1.000...

BeritaNews

Wali Kota Illiza: ASN Dilarang Merokok di Lokasi KTR

Wali Kota Banda Aceh, Illiza Sa’aduddin Djamal, kembali menegaskan pentingnya penerapan kawasan...