Home Berita Ukraina Tuduh Rusia Sembunyikan Pembantaian Ribuan Orang di Mariupol
Berita

Ukraina Tuduh Rusia Sembunyikan Pembantaian Ribuan Orang di Mariupol

Share
Presiden Ukraina Vlodymyr Zelensky menuduh Rusia menyembunyikan bukti pembunuhan massal di Mariupol dengan menutup akses kemanusiaan ke kota tersebut. (AFP/BRENDAN SMIALOWSKI).
Share

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky menuduh Rusia sedang berupaya menyembunyikan bukti pembunuhan massal yang mereka lakukan di Pelabuhan Mariupol. Ia menyebut upaya itu dilakukan Rusia dengan menutup akses kemanusiaan ke kota pelabuhan tersebut.

“Alasan mengapa kami tidak bisa masuk ke Mariupol dengan kargo kemanusiaan justru karena mereka takut bahwa dunia akan melihat apa yang terjadi di sana,” Zelensky seperti dikutip dari AFP/CNNIndonesia, Kamis (7/4/2021).

“Saya pikir itu adalah tragedi di sana, ini neraka, saya tahu itu bukan puluhan, tetapi ribuan orang, orang yang berbeda, yang terbunuh di sana dan ribuan lainnya terluka,” tambahnya.

Meskipun berupaya menutupi kejahatannya, Zelensky yakin Rusia akan gagal.

“Mereka tidak akan bisa menyembunyikan semua ini dan mengubur semua orang Ukraina yang meninggal dan terluka. Jumlahnya hanya seperti itu, ribuan orang, tidak mungkin disembunyikan,” katanya.

Zelensky mengatakan bahwa Rusia telah berusaha untuk menyembunyikan bukti kejahatan di kota Bucha di luar Kiev dan beberapa komunitas terdekat, di mana pejabat Ukraina menuduh Moskow melakukan pembunuhan besar-besaran terhadap warga sipil.

“Mereka membakar keluarga. Keluarga. Kemarin kami menemukan lagi keluarga baru: ayah, ibu, dua anak. Kecil, anak kecil, dua. Satu tangan kecil, lho. Itulah mengapa saya mengatakan ‘mereka adalah Nazi’,” katanya.

Ditanya tentang melanjutkan pembicaraan damai dengan Rusia, Zelensky mengatakan itu tetap harus terjadi”.

“Saya pikir sulit untuk menghentikan perang ini tanpanya,” kata Zelensky.

Namun dia menambahkan kesulitan untuk melanjutkan pembicaraan dengan Moskow.[acl]

Share
Related Articles
BeritaHeadline

Aceh Masuk 10 Besar Provinsi dengan Deforestasi Tertinggi di 2024

Deforestasi di Indonesia meningkat 2 persen pada 2024 dibandingkan tahun sebelumnya. Aceh...

BeritaHeadlineJurnalisme Data

Keruk Emas di Benteng Ekologi (3)

Peta angkasa menunjukkan, Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) merambah Kawasan Ekosistem Leuser...

Sebanyak 77 imigran etnis Rohingya menggunakan sebuah kapal motor kayu kembali diketahui terdampar di Pantai Leuge, Kecamatan Pereulak, Kabupaten Aceh Timur, Rabu (29/01/2025)
BeritaHeadlineNews

Imigran Etnis Rohingya Kembali Terdampar di Aceh Timur

Sebanyak 77 imigran etnis Rohingya menggunakan sebuah kapal motor kayu kembali diketahui...

Pertunjukkan Barongsai memeriahkan Tahun Baru Imlek 2025 di Banda Aceh.
BeritaHeadlineNews

Barongsai Imlek, Sedot Perhatian Warga Banda Aceh

Atraksi barongsai digelar dalam rangka memeriahkan tahun baru Imlek 2576 Kongzili di...