Atraksi Seni dari 23 Kabupaten Kota Meriahkan Pawai Budaya PKA Ke-8

Pekan Kebdayaan Aceh (PKA)8, dimeriahkan dengan pergelaran pawai budaya, ragam atraksi di tampilkan setiap kontingen dari 23 Kabupaten Kota di Aceh.

Sebanyak 2.025 peserta PKA ambil bagian sebagai peserta pawai budaya dengan melakukan jalan kaki dari Lapangan Blang Padang menuju pangung utama didepan Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh. Peserta menampilkan atraksi budaya dari daerah nya masing-masing.

Pelepasan peserta pawai budaya dilakukan oleh Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPRA) Iskandar Usman Al-Faraky di Lapangan Balang Padang Banda Aceh, Minggu (5/11/2023).

Sebelumnya para peserta kontingen dari 23 Kabupaten Kota tersebut menjalani prosesi adat peusijuk (Peukrue Seumangat) oleh Wakil Ketua MPU Aceh, Tgk. Muhibbuthabary dan Imam Besar Masjid Raya Baiturrahman, Azman Ismail.

Menurut Iskandar Al-Faraky pelaksanaan pawai budaya tersebut dalam rangka memeriahkan PKA dengan menampilkan beragam adat, budaya dan kesenian daerah masing-masing.

“Kita menampilkan seluruh budaya seperti srikandi, pasukan ontel dengan gaya kemerdekaan, baju adat Nusantara, kostum rempah dan ilustrasi visual lainnya,” kata Iskandar.

Setiap delegasi mendapat kesempatan menunjukkan aksi kesenian dan budayanya, mulai tarian, silat hingga debus. Peserta jalan kaki start finish di Lapangan Blang Padang.

“Setelah dari Blang Padang pawai budaya akan diterima Pj Gubernur Aceh dan seluruh Forkopimda di depan Masjid Raya Baiturrahman,” jelas Iskandar.

Pawai dimulai pada pukul 09.30 WIB, melewati Tugu Simpang Jam, Jalan Tengku Abu Lam U (Balai Kota), Jalan Mohammad Jam, Jalan Syech Muda Wali, Jalan Prof A Majid Ibrahim II, dan berakhir kembali di Lapangan Blang Padang.

Mereka juga membawa bendera, spanduk, dan poster yang menunjukkan identitas dan kebanggaan mereka sebagai bagian dari Aceh. Beberapa peserta juga menampilkan tarian, nyanyian, dan kesenian lainnya yang menghibur warga yang menyaksikan pawai.

Antusiasme warga untuk melihat pawai budaya sangat tinggi. Banyak yang berdatangan dari luar kota, bahkan dari luar provinsi, untuk menyaksikan acara lima tahunan ini.

Salah satunya adalah Munirah (50), datang bersama keluarganya dari Meulaboh.

“ Sudah lama tidak melihat acara seperti ini, dan ini beda dengan pawai 17an,  Kapan lagi kan, kita lihat acara lima tahun sekali, makanya rela jauh-jauh ke sini khusus lihat PKA,” katanya.

Pekan Kebudayaan Aceh ke-8 mengusung tema“Rempahkan Bumi, Pulihkan Dunia” telah resmi dibuka di Taman Sulthanah Safiatuddin, Banda Aceh, Sabtu malam, (4/11/2023). Acara ini berlangsung dari tanggal 4 hingga 12 November 2023, dengan berbagai kegiatan seperti seminar, pameran, festival, lomba, dan pentas seni. (Yan)

Tulisan Terkait

Bagikan Tulisan

Berita Terbaru

Newsletter

Subscribe to stay updated.