Home Berita Lembaga Kemanusiaan Distribusi Air Bersih 50 Ribu Liter ke Lhoknga
BeritaHeadlineNews

Lembaga Kemanusiaan Distribusi Air Bersih 50 Ribu Liter ke Lhoknga

Share
Share

Sebuah lembaga kemanusiaan Waqeefa, mendistribusikan  50 ribu liter air bersih untuk sepuluh gampong dalam kecamatan Lhoknga Kabupaten Aceh Besar, membantu warga yang dilanda kekeringan di daerah setempat.

“Air bersih yang kita salurkan hari ini merupakan sumbangan yang dikumpulkan dari para dermawan yang tersentuh hatinya membantu warga yang dilanda musibah kekeringan di Kecamatan Lhoknga,” kata Anggota Waqeefa Nurul Hadi di Lamcok, Jumat.

Ia menjelaskan bantuan yang terkumpul dari para dermawan dan termasuk dari Waqeefa tersebut dimanfaatkan untuk membeli air bersih dan didistribusikan ke warga terdampak kekeringan dengan menggunakan mobil tangki.

Ada sepuluh gampong yang menjadi titik penyaluran bantuan air bersih dari para dermawan yang telah mendonasikan dananya melalui Waqeefa diantaranya Gampong Lamcok, Tanjong, Lampaya, Lamkruet, Monikeun, Lambaro Seubun, Aneukpaya, Weuraya dan Meunasah Balee.

“Kita targetkan didistribusikan air bersih ini untuk seluruh gampong dalam kecamatan Lhoknga dan donasi yang terkumpul Alhamdulillah bisa terdistribusi untuk sepuluh gampong,” katanya.

Ia mengatakan, lembaga kemanusiaan yang bergerak bidang bidang waqaf Al quran sedekah kitab dan kegiatan kemanusiaan yang selama ini ikut membantu warga Palestina dan Rohingya ini, ikut terpanggil untuk membantu warga lokal yang tertimpa musibah.

“Alhamdulillah dalam distribusi air bersih ini Waqeefa juga dibantu oleh BPBD Aceh Besar dengan mengerahkan tiga unit armada mobil tangki untuk menyalurkan air bersih ke sepuluh gampong dalam Kecamatan Lhoknga,” katanya.

Pihaknya juga siap menyalurkan kembali bantuan air bersih kepada masyarakat di Kecamatan Lhoknga yang terdampak kekeringan sesuai dengan donasi yang terkumpul dari para derwaman. (Yan)

Sumber : AntaraAceh

Share
Related Articles
BeritaHeadline

Polisi Masih Buru 36 Napi Lapas Kelas II B Kutacane Yang Kabur

Pihak Kepolisian Polres Aceh Tenggara baru berhasil mengamankan 16 orang napi yang...

Ilustrasi Tempo.co
BeritaHeadlineNews

Lapas Kelas IIB Kutacane Bobol, Puluhan Napi Kabur

Puluhan warga binaan atau narapidana Lembaga Kelas IIB Kutacane, Kabupaten Aceh Tenggara,...

Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo
BeritaHeadlineNews

Puncak Arus Mudik Diprediksi Mulai 28 Maret, Polri Dirikan 2.835 Posko Pengamanan

Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo menghadiri rapat lintas sektoral dalam menghadapi...

BeritaHeadlineNews

Jangan Takut Tak Kebagian Uang Lembaran Baru, Karena BI Siapkan Rp3,6T untuk Masyarakat di Aceh Berhari Raya

Membantu warga merayakan Lebaran Idul Fitri di Aceh, Kantor Perwakilan Bank Indonesia...