Home Berita WNI Asal Aceh ini, Sabet Juara 2 Lomba Azan di Arab Saudi, Dapat Hadiah Rp 4 Miliar
BeritaHeadline

WNI Asal Aceh ini, Sabet Juara 2 Lomba Azan di Arab Saudi, Dapat Hadiah Rp 4 Miliar

Share
Tangkapan Layar Youtube
Share

Seorang warga negara Indonesia (WNI) asal Aceh, Dhiyauddin, berhasil menyabet juara dua dalam lomba azan yang digelar di Arab Saudi.

Dilansir dari Al Arabiya, Dhiyauddin memperoleh hadiah uang senilai 1 juta riyal Arab Saudi atau sekitar Rp 4 miliar. Diberitakan  Dhiyauddin adalah WNI yang ikut lomba azan di Arab Saudi bernama Otr El Kalam.

Dalam video yang diunggah akun Otr El Kalam di Twitter pada 27 Maret, azan yang dikumandangkan Dhiyauddin sampai membuat salah satu juri menangis.

Sedangkan juara pertama lomba azan Otr El Kalam disabet oleh warga Arab Saudi bernama Muhammad al-Sharif. Al-Sharif mendapatkan hadiah sebesar 2 juta riyal Arab Saudi atau sekitar Rp 8 miliar.

Selain lomba azan, dalam kompetesi Otr El Kalam juga terdapat lomba melantunkan ayat Al-Qur’an. Juara pertama lomba melantunkan ayat Al-Qur’an disabet oleh Younes Shahmoradi dari Iran, mendapatkan hadiah 3 juta riyal Arab Saudi atau sekitar Rp 12 miliar. Sedangkan juara kedua lomba melantunkan ayat Al-Qur’an adalah Abdulaziz al-Faqih dari Arab Saudi, mendapatkan hadiah 2 juta riyal Arab Saudi atau sekitar Rp 8 miliar.

Baca juga : https://digdata.id/baca/tembus-4-besar-bilal-asal-aceh-ini-bikin-juri-azan-internasional-meneteskan-airmata/

Dilansir dari Al Arabiya, lomba tersebut diinisiasi oleh Otoritas Entertainmen Umum Saudi pada 2019. Lomba melantunkan ayat Al-Qur’an dan azan tersebut diselenggarakan untuk mencari bakat-bakat “luar biasa” di kedua bidang tersebut.

Ketika babak final digelar, lomba tersebut menerima enam sertifikat rekor dunia dari Guinness Book of Records. Di antara rekor yang dipecahkan adalah lomba melantunkan ayat Al-Qur’an terbesar di negara-negara peserta, kompetisi azan terbesar, serta hadiah terbesar dalam lomba melantunkan ayat Al-Qur’an dan adzan. (Yan)

Sumber : Kompas.com

Share
Related Articles
HeadlineJurnalisme Data

Lubang Gelap Emas di Tambang Ilegal 

Suara mesin diesel meraung dari balik hutan lebat. Di balik semak dan...

BeritaNews

AJI, IJTI dan PFI Menolak Program Rumah Bersubsidi bagi Jurnalis

Tiga organisasi profesi jurnalis menolak program rumah bersubsidi dari pemerintah untuk para...

Bentuk rumah minimalis modern (Dok. Shutterstock)
BeritaHeadline

Jurnalis Butuh Kesejahteraan, Bukan Rumah Subsidi

Pemerintah berencana meluncurkan sebuah program yang tampaknya penuh niat baik: menyediakan 1.000...

BeritaNews

Wali Kota Illiza: ASN Dilarang Merokok di Lokasi KTR

Wali Kota Banda Aceh, Illiza Sa’aduddin Djamal, kembali menegaskan pentingnya penerapan kawasan...