Home Berita Daftar Harga BBM Terbaru per 1 April 2022
Berita

Daftar Harga BBM Terbaru per 1 April 2022

Share
Stasiun pengisian listrik bagi mobil listrik. Foto: Hotli Simanjuntak/digdata.ID
Share

Penyesuaian ini merupakan implementasi dari Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 62 K/12/MEM/2020

JAKARTA, DIGDATA — PT Pertamina (Persero) menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) Pertamax menjadi Rp12.500-Rp13.000 per liter mulai 1 April 2022. Kenaikan harga dilakukan setelah mempertimbangkan lonjakan harga minyak mentah Indonesia (ICP) dari US$73,36 per barel pada Desember 2021 menjadi US$114,55 per 24 Maret 2022.

Dari laman CNNIndonesia.com, disebutkan penyesuaian ini merupakan implementasi dari Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum.

Berikut daftar harga bahan bakar mesin terbaru di setiap badan usaha (per liter):

1. Harga BBM Pertamina
Pertalite RON 90 : Rp 7.650
Pertamax RON 92 : Rp 12.500
Pertamax Turbo RON 98 : RP14.500
Dexlite CN51 : Rp 12.950
Pertamina Dex CN 53 : Rp 13.700

2. Harga BBM Shell
Shell Super RON 92 : Rp12.990
Shell V-Power RON 95 : Rp 14.500
Shell IV-Power Nitro + RON 98 : Rp 14.990
Shell V-Power Diesel CN 51 : Rp 13. 750
Shell Diesel Extra CN 52 : N/A

3. Harga BBM BP-AKR
BP 90 : Rp 11.990
BP 92 : Rp 12.500
BP 95 : Rp 13.900
BP Diesel CN 53 : Rp 13.500

4. Harga BBM Vivo
Revvo 90 : Rp 8.900
Revvo 92 : Rp 11.900
Revvo 95 : Rp 12.500

Share
Related Articles
BeritaNews

AJI, IJTI dan PFI Menolak Program Rumah Bersubsidi bagi Jurnalis

Tiga organisasi profesi jurnalis menolak program rumah bersubsidi dari pemerintah untuk para...

Bentuk rumah minimalis modern (Dok. Shutterstock)
BeritaHeadline

Jurnalis Butuh Kesejahteraan, Bukan Rumah Subsidi

Pemerintah berencana meluncurkan sebuah program yang tampaknya penuh niat baik: menyediakan 1.000...

BeritaNews

Wali Kota Illiza: ASN Dilarang Merokok di Lokasi KTR

Wali Kota Banda Aceh, Illiza Sa’aduddin Djamal, kembali menegaskan pentingnya penerapan kawasan...

Proses Penyaringan Minyak Nilam di Laboratorium ARC-USK Banda Aceh.
BeritaHeadlineNews

Ekspor Langsung dari Aceh, Nilam Aceh Tembus Pasar Eropa

Setelah satu dekade melakukan ekspor melalui pelabuhan Belawan, Sumatera Utara, Lembaga Atsiri...